Jumat, 10 Juni 2016

CARA MAKAN YANG BENAR

1. Makanan alami
Makanlah makanan yang alami dan yang sesedikit mungkin mengalami proses. Makanan  terbaik bagi tubuh manusia adalah sayur-sayuran, buah-buahan, biji-bijian, kacang dan polongan.
Makanan alami ini akan memberikan energi yang terbaik, serta menjaga kondisi tubuh dalam keadaan prima. Ingat bahwa manusia bukanlah pemakan segala, tidak seperti hewan pemakan sampah.
2. Hindari daging
Hindari segala macam daging, termasuk ayam dan ikan yang sering tidak dianggap sebagai daging. Makanan hewani ini kemungkinan besar mengandung berbagai bakteri, virus, dan berbagai kuman penyakit lainnya.
Banyak kuman-kuman ini yang tidak dapat dimatikan dengan cara masak seperti biasanya, dan jika sempat masuk ke dalam tubuh akan berkembangbiak dan mengeluarkan racun yang akan membuat tubuh kita sakit. Selain itu kandungan gizi dalam daging tidak ideal bagi tubuh, umumnya mengandung lemak jahat berlebihan  tapi miskin dalam kandungan nutrisi penting.
3. Jangan terobsesi dengan protein
Hati-hati dengan protein berlebihan. Saya sering mendapati orang terobsesi pada protein. Mereka menganggap semakin banyak protein semakin baik, itu sebabnya mereka  makan banyak daging, telur dan susu atau keju supaya mendapatkan sebanyak-banyaknya protein.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar